Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kurang Percaya Diri, atau "Bermuka Dua"


Beberapa hari lalu sampai dengan hari ini, saya selalu berfikir. "Sebenarnya facebook memberikan ruang kosong sebagai Foto Profil, bertujuan untuk apa?" Apakah sebagai indentitas dari sebuah akun yang terdaftar di Facebook?, atau kah tempat untuk kita memamerkan gambar hasil dari potret secara langsung, dan gambar yang diambil melalui Pak Google, seperti gambar yang menyerupai stiker tapi masih dalam format GIF dan JPEG yang berisi tentang kata mutiara, slogan, lambang dsb.

Tapi, secara definisi Foto Profil itu terdiri dari dua kata, yaitu Foto dan Profil. FOTO adalah gambar diam baik berwarna maupun hitam-putih yang dihasilkan oleh kamera, yang merekam suatu objek atau kejadian, atau keadaan pada suatu waktu tertentu. Sedangkan definisi PROFIL dalam KBBI adalah pandangan dari samping (tentang wajah orang). Jadi Foto Profil adalah gambar diam tentang seseorang yang dihasilkan oleh kamera atau pun yang di lukis oleh seniman dalam keadaan pada suatu waktu tertentu.

Sangat berbeda dengan makna yang telah didefinisika dengan yang kita saksikan secara langsung di Facebook. Banyak para penguna/pemilik akun Facebook yang keasikan menggunakan foto aneh untuk menghilangkan jati diri mereka yang sesungguhnya, entah itu secara fisik atau pun perilaku sang pemilik akun.

Ada juga sebagian akun yang memasang foto orang lain. Biasannya sang pemilik akun ini lebih dikenal dengan ungkapan; "bermuka dua". Mungkin ungkapan ini sudah tidak asing lagi bagi kalian, makanya saya tidak perlu menjelaskan arti dari ungkapan tersebut.

Kalau sebuah perusahaan, organisasi dan sebuah usaha seperti jual beli on-line dan ojek on-line yang memiliki akun facebook dengan foto profil: slogan, lambang, dan gambaran sebuah usaha, itu sih hal-hal yang sudah sewajarnya.

Apa sang pemilik akun malu (kurang percaya diri) dengan apa yang mereka miliki, sehingga mereka selalu mengguakan foto yang aneh untuk foto profil mereka? Saya rasa tidak. Sebab foto profil merupakan hal utama yang diperhatian lawan jenis. Tentunya melalui foto profilnya daya tarik lawan jenis bermula atau istilahnya berawal dari mata terus turun ke hati.

Saat anda sudah menentukan siapa target anda maka saatnya anda harus mulai menjalin komunikasi kemudia PDKT. Namun, agar PDKT anda berjalan sempurna maka anda tentu harus mengetahui karakternya. Mungkin ada yang ingin bertanya tentang foto profil. "Apakah dari foto profil kita bisa mengetahui karakter orang lain, apalagi anda dan dia sama sekali berlum berkenalan?" Bisa, jangan khawatir. Anda bisa menebak karakter teman-teman anda di dunia maya dengan cara melihat foto profilnya dan mengkombinasikan dengan status-status yang dituliskan teman anda tersebut.

Memang sih, saya sering merasa buta tentang diri sendiri. Tapi saya tidak pernah menghilangkan identitas saya dengan memasang gambar yang aneh-aneh untuk foto profil saya. Yah, walau pun saya nggak tampan tapi kurang pas-pasan, saya masih bersyukur karena Allah SWT sudah memberikan muka ini kepada saya. Terimakasih ya Allah.